Selamat datang di Fahmi X-paz Blog, tempat belajar gitar dengan mudah. Tersedia berbagai diagrams kunci gitar, lengkap dengan variasinya. Ikuti letak jari-jari tangan kiri anda di fret gitar sesuai diagram, lalu bunyikan. Di sini anda juga dapat belajar pengetahuan dasar musik.
Bagaimana Cara Menggunakan Diagram
Ada banyak model diagram kunci gitar, tergantung dilihat dari arah mana. Untuk diagram yang di pakai di web ini, arah melihatnya adalah dari atas gitar anda ke bawah. Di diagram, senar 1 (senar yang paling kecil, nada E tinggi), berada di atas, makin ke bawah senar 2,3,4,5, dan 6 paling bawah. Sedangkan penglihatan dari atas gitar anda adalah kebalikannya.
Untuk nomor fret gitar, di diagram dimulai dari kiri, fret 0 berarti paling kiri/senar loss. Lanjut ke kanan fret 1,2,3, dst. Penglihatan dari atas gitar anda untuk nomor fret adalah sama.
Contoh Penerapan
Kunci C7 (Komponen nadanya: c-e-g-bb)
Senar 1 = loss (fret 0) Senar 2 = telunjuk (fret 1) Senar 3 = kelingking (fret 3) Senar 4 = jari tengah (fret 2) Senar 5 = jari manis (fret 3) Senar 6 = tidak dibunyikan fret = 0 , mulai di fret ke-0 |
Kunci Gantung, misalnya F (Komponen nadanya: f-c-a)
Senar 1 = telunjuk (fret 1) Senar 2 = telunjuk (fret 1) Senar 3 = jari tengah (fret 2) Senar 4 = jari kelingking (fret 3) Senar 5 = jari manis (fret 3) Senar 6 = telunjuk (fret 1) fret = 1 , mulai di fret ke-1 |
Anda lihat bahwa jari telunjuk dipakai di senar 1, 2, dan 6, di fret 1 semua. Maka jari telunjuk diposisikan tidur menekan semua senar sepanjang fret 1. Lalu diikuti jari tengah di senar 3 fret 2, jari kelingking di senar 4 fret 3, dan jari manis di senar 5 fret 3.
12 Fret Board Gitar
Berikut gambar 12 fret board gitar, yaitu nada-nada apa saja di semua fret-fret gitar. Diagram ini penting untuk mengetahui dengan benar peletakan jari pada kunci gitar yang anda mainkan. Misalnya komponen kunci C adalah c-e-g, maka anda cari di mana saja nada c, e, g tersebut di fret board gitar. Dengan mencoba menyusun jari tangan yang nyaman dan memungkinkan, anda bahkan bisa menemukan banyak sekali variasi tangan kunci C itu, selain formasi standar.
Diagram 12 fret board gitar juga sangat penting untuk bermain melodi.
Fret naik satu berarti not naik 1/2 nada. Misalnya dari senar 1 fret 3 not=G, jika geser 1 fret ke kanan, not naik 1/2 nada menjadi G#, sedangkan jika geser 1 fret ke kiri, not turun 1/2 nada menjadi F#/Gb.
Fret patokan ada pada fret 0, 3, 5, 7, 9, dan 12. Nada senar 1 = senar 6. Nada Fret 0 = fret 12.
tags : belajar kunci gitar , belajar gitar online , notasi gitar , notasi senar gitar, notasi angka dan balok gitar , cara cepat dan mudah memahami gitar , kord gitar , belajar kord gitar
tags : belajar kunci gitar , belajar gitar online , notasi gitar , notasi senar gitar, notasi angka dan balok gitar , cara cepat dan mudah memahami gitar , kord gitar , belajar kord gitar
keren
BalasHapusbagus
BalasHapusmantap
BalasHapussalam kenal
BalasHapussemoga baermanfaat
BalasHapustips yang bagus
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Hapusok
BalasHapusmakasih semuanya
jangan lupa follow y